SAMBUTAN KEPALA SEKOLAH
Bismillahirohmannirrohim
Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh
Alhamdulillahi robbil’alamin kami panjatkan kehadhirat Allah SWT, bahwasannya dengan rahmat dan karunia-Nya lah akhirnya Website sekolah ini dengan alamat https://sman1balongponorogo.sch.id dapat kami perbaharui.
Kita maklumi bersama bahwa, kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi di era globalisasi dewasa ini telah membawa implikasi yang sangat luas terhadap berbagai aspek kehidupan. Termasuk di dunia pendidikan.Kemajuan IPTEK ini merupakan anugerah yang patut kita syukuri, kerena dengan kemajuan teknologi ini telah membuka cakrawala baru keilmuan dalam berbagai bidang E-Commerce, Electronic Banking, Electronic Bussiness, Electronic Education (teleconference), bahkan dalam melaksanakan rutinitas sehari-hari kita telah banyak dibantu dengan kehadiran teknologi ini.
Pemanfaatan TIK melalui web site ini, diharapkan dapat meningkatkan eksistensi SMA Negeri 1 Balong, Ponorogo dalam rangka mengoptimalisasikan peran dan fungsinya sebagai lembaga pendidikan yang Berkualitas Secara Intelektual, cerdas, Trampil, Kompetitif, Disiplin, Berwawasan Iptek, Dan Berkepribadian, sehingga dapat terus berkarya dan berkontribusi terhadap pembangunan bangsa melalui penyelenggaraan pendidikan bermutu yang selaras dengan harapan masyarakat serta relevan dengan dinamika kemajuan IPTEK saat ini dan di masa mendatang.
Pengembangan web site ini disamping untuk memenuhi kebutuhan informasi, juga untuk memenuhi harapan publik yang membutuhkan informasi pendidikan yang diselenggarkan oleh SMA Negeri 1 Balong. Untuk memenuhi harapan tersebut, tentunya tidak akan sempurna tanpa partisipasi aktif dari berbagai pihak terkait. Masukan tersebut semakin membuat rasa percaya diri dalam mengemban amanah untuk memajukan SMAN 1 Balong sebagai sekolah unggulan di wilayah Ponorogo Selatan.
Perlu diketahui bahwa SMAN 1 Balong dengan nilai akreditasi A ( Unggul ) ini juga mendapat kepercayaan untuk mengembangkan Kewirausahaan di kalangan siswa
Untuk itu kritk dan saran sangat kami harapkan, Akhirnya saya sampaikan Selamat dan Apresiasi atas penampilan baru Website SMA Negeri 1 Balong . Semoga dengan penampilan Website baru ini informasi tentang SMA Negeri 1 Balong serta aktifitas di dalamnya dapat diketahui oleh masyarakat luas dan terlebih lagi terjadi komunikasi interaktif antara Alumni, masyarakat, peserta didik dan keluarga besar SMA Negeri 1 Balong.
Selamat untuk kita semua. Terima kasih untuk para guru, para alumni, dan pecinta SMA Negeri 1 Balong Ponorogo. Semoga Sukses Selalu.
Wassalamu ’alaikum Wr.Wb
Baca Juga
SMAN 1 BALONG BEKERJA SAMA DENGAN LPK EKA MANAGEMENT
Saat ini SMAN 1 BALONG bekerja sama dengan lembaga EKA MANAGEMENT guna mempersiapkan siswa untuk dunia kerja , meningkatkan kompetensi, dan membuka peluang karir yang lebih luas. LPK
PENILAIAN KINERJA KEPALA SEKOLAH (PKKS) SMA NEGERI 1 BALONG
Penilaian Kinerja Kepala Sekolah atau sering disebut PKKS adalah suatu kegiatan rutin tahunan untuk menilai kinerja dari Kepala Sekolah, karena Kepala Sekolah yang profesional dapat m
EDUCATION CAREER EXPO 2024
Jum'at, 26 Januari 2024. SMA NEGERI 1 BALONG mengadakan kegiatan "EDUCATION CAREER EXPO 2024". Acara ini rutin dilaksanakan setiap satu tahun sekali dengan pameran pendidikan mau
JUARA LIGA PELAJAR 1 KABUPATEN PONOROGO & PONOROGO ATHLETIC COMPETITION TAHUN 2025
Pada hari Senin, 5 Mei 2025 dilaksanakan upacara rutin setiap hari senin. Selain dilaksanakan upacara, ada penyerahan medali dari siswa yang menjadi juara dalam liga atletik. Berikut
KEGIATAN JUM'AT SEHAT
Jum'at 12 Januari 2024 - SMA Negeri 1 Balong secara rutin mengadakan kegiatan Jumat Sehat. Kegiatan ini dilaksanakan guna menjaga kesehatan seluruh warga SMA Negeri 1 Balong. Jumat S
